Home » Uncategorized » Kunjungan ke Batang Kuis, Bupati: Pas Jempol Sudah Optimal (LiputanJatanras.com)

Kunjungan ke Batang Kuis, Bupati: Pas Jempol Sudah Optimal (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman 14 Nov 2025 70

BATANG KUIS – LiputanJatanras.com

Pelaksanaan Program Berobat Pakai Jempol atau Pas Jempol yang menjadi unggulan Bupati Deli Serdang, dr H Asri Ludin Tambunan dan Wakil Bupati, Lom Lom Suwondo SS di Kecamatan Batang Kuis, sudah berjalan optimal.

Pas Jempol pada prinsipnya merupakan bagian dari upaya mewujudkan Visi Deli Serdang Sehat dan misi Sehat Masyarakatnya.

“Akses pelayanan kesehatan yang cepat, efisien, dan tepat sasaran adalah hal penting,” kata Bupati, dr H Asri Ludin Tambunan dalam kunjungannya di Puskesmas Pembantu (Pembantu) Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Jumat (14/11/2025).

Di Pustu itu juga digelar layanan Cek Kesehatan Gratis (CKG) serta Skrining Tuberkulosis (TBC).

Setelah dari Pustu, Bupati melanjutkan peninjauan ke Kantor Camat Batang Kuis. Untuk diketahui, saat ini sedang dikerjakan rehabilitasi kantor camat dan pembangunan Alun-Alun Kecamatan Batang Kuis.

Kepada kontraktor pelaksana Bupati meminta agar kedua proyek tersebut dikerjakan dengan sebaik-baiknya. Supaya, seluruh pekerjaan diselesaikan tepat waktu dan sesuai kualitas yang telah ditetapkan. Sebab, keberadaan kantor camat dan alun-alun tersebut sebesar-besarnya untuk kepentingan masyarakat.

Bupati juga sempat menyinggung perihal bangunan bekas gudang Tembakau di area pembangunan alun-alun. Dikatakan Bupati, nantinya gudang tersebut juga akan direhabilitasi tanpa mengubah bentuk asli atau keaslian bangunan.

“Nantinya, masyarakat bisa menggunakan gedung tersebut seperti mengadakan pernikahan dan kegiatan lainnya,” ungkap Bupati.

Kunjungan kerja Bupati ke Kecamatan Batang Kuis masih berlanjut. Kali ini meninjau aliran sungai Bakaran Batu, Kecamatan Batang Kuis, yang berbatasan dengan Desa Sei Rotan, Kecamatan Percut Sei Tuan.

Dalam tinjauan itu, Bupati memastikan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang melalui Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) akan menurunkan alat berat untuk mengeruk aliran sungai yang mengalami pendangkalan tersebut.

Dengan begitu, air yang kerap meluap, terutama saat hujan deras turun, bisa diminimalisir. “Kita (Pemerintah Kabupaten Deli Serdang) juga akan membangun benteng pembatas setinggi 150 sentimeter untuk mengurangi risiko luapan di masa mendatang,” kata Bupati.

Sebelumnya, Camat Batang Kuis, Muhammad Faisal Nasution SSTP menjelaskan, baru-baru ini aliran sungai Bakaran Batu meluap dan menyebabkan banjir.

Alhasil, untuk mengatasinya, warga sekitar bergotong royong membangun benteng darurat menggunakan karung pasir untuk mencegah air kembali naik.

Dalam kunjungan kerja ke Kecamatan Batang Kuis, rangkaian kegiatan ditutup dengan melaksanakan salat Jumat bersama masyarakat di Masjid Al Fajar, Desa Bintang Meriah.

( Satria Pimpinan Redaksi )

Comments are not available at the moment.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked*

*

*

Related post
Pria 43Thn Bobol ex Gedung Carrefour Medan Baru, di Ciduk Polisi, hasil curian utk belik Narkotika (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman

12 Jan 2026

Medan – LiputanJatanras.com Unit Reskrim Polsek Medan Baru mengamankan seorang pria dewasa pelaku pencurian dengan pemberatan di kawasan eks Gedung Carrefour, Jalan Jamin Ginting, Kelurahan Titirantai, Kecamatan Medan Baru, Jumat 9 Januari 2026. Pelaku diketahui mencuri peralatan listrik dan menjualnya demi membeli narkotika.‎‎Pelaku berinisial Makmur Ginting (43), seorang wiraswasta, ditangkap setelah polisi melakukan penyelidikan intensif …

Bobol Salon di Medan Baru, Dua Pria Dewasa Diamankan Polisi, Kerugian Capai Rp 38 Juta (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman

12 Jan 2026

Medan | LiputanJatanrascom – Kasus pencurian rumah dengan pemberatan kembali terjadi di wilayah hukum Polsek Medan Baru. Dua pria dewasa berhasil diamankan aparat kepolisian setelah diduga kuat terlibat dalam aksi pencurian di sebuah salon kecantikan. Keduanya kini harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dan dijerat Pasal 477 Ayat 1 KUHP Tahun 2023. Peristiwa pencurian tersebut tercatat dalam Laporan …

DPC Pendawa Deli Serdang Gelar Syukuran dan Doa Bersama, Sambut Tahun Baru 2026 (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman

04 Jan 2026

LiputanJatanras.com – Deli SerdangDalam rangka menyambut Tahun Baru 2026, keluarga besar Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Pendawa Kabupaten Deli Serdang menggelar acara syukuran dan doa bersama.Kegiatan tersebut berlangsung khidmat di rumah Mas Pry, Kecamatan Pagar Merbau, Jumat (2/1). Acara ini dihadiri para pimpinan Pendawa tingkat kecamatan se-Kabupaten Deli Serdang serta Srikandi Pendawa. Kegiatan syukuran dan doa …

Polda Sumut Sukses Amankan Malam Pergantian Tahun 2026, Situasi Kondusif dan Penuh Empati (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman

03 Jan 2026

Medan – LiputanJatanras.com1 Januari 2026 – Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Polda Sumut) memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di seluruh wilayah Sumatera Utara pada malam pergantian tahun baru 2026 berlangsung aman, lancar, dan terkendali. Keberhasilan ini merupakan buah dari kerja keras ribuan personel gabungan dalam Operasi Lilin Toba 2025. Berdasarkan pantauan di lapangan, perayaan …

Polresta Deli Serdang Gelar Upacara Kenaikan Pangkat 88 Personelnya (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman

03 Jan 2026

LiputanJatanras.com – Deli SerdangPolresta Deli Serdang menggelar Upacara Kenaikan Pangkat setingkat lebih tinggi Terhitung Mulai Tanggal (TMT) 1 Januari 2026, bertempat di Lapangan Apel Polresta Deli Serdang, Jumat (2/1/2026) pagi. Upacara berlangsung khidmat dan tertib, dipimpin langsung oleh Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol. Hendria Lesmana, SIK, MSI selaku Inspektur Upacara. Sebanyak 88 personel Polresta Deli …

Diduga Langgar Prosedur, PLN Cabang Tanjung Morawa Segel Listrik Warga‎Pelanggan akan lapor ke Ombudsman. (LiputanJatanras.com)

Satria Budiman

02 Jan 2026

‎‎DELI SERDANG — LiputanJatanras.com – Tindakan penyegelan aliran listrik yang dilakukan oleh PT PLN (Persero) terhadap salah satu pelanggan di Kecamatan Tanjung Morawa pada 31 Desember 2025 menuai sorotan.‎‎Pasalnya, penyegelan dilakukan meskipun keterlambatan pembayaran tercatat baru 11 hari dari batas waktu pembayaran tanggal 20 Desember 2025.‎Pemilik rumah mengaku terkejut saat mengetahui aliran listrik di kediamannya …

x
x